Berita Terbaru
Live
wb_sunny

Breaking News

Warga Tegalsawah Karawang, Tutup Jalan Proyek Pertamina

Warga Tegalsawah Karawang, Tutup Jalan Proyek Pertamina

Warga Tegalsawah, Kec. Rawamerta, Karawang - Jabar Menutup Akses Jalan Proyek Pertamina (Dok) 
Karawang | lingkarkonsumen.com -  Puluhan warga Desa Tegalsawah, Kecamatan Karawang Timur, Karawang mulai dari anak-anak hingga orang dewasa melakukan aksi penutupan  jalan menuju lokasi proyek Pertamina, Selasa, (26/12).

Aksi penutupan jalan milik Pertamina yang dilakukan  secara spontan adalah merupakan puncak akumalasi kekecewaan warga terhadap perusahaan Negara yang dipandang mereka tidak peduli dengan lingkungan.

Salah seorang warga Kp. Krajan RT 01/01 Desa Tegalsawah, Farlan beserta warga lainnya  mengaku kecewa atas sikap Pertamina yang dinilainya tidak aspiratif terhadapt keluhan warga. Warga kata dia, sering memohon kepada pihak Pertamina agar gorong-gorong yang kerap dilintasi oleh kendaraan pengangkut matrial proyek Pertamina, kondisinya sudah amblas dan nyaris tidak berfungsi agar segera diperhatikan,” Karena tidak mendapat respon dari pihak Pertamina akhirnya warga melakukan aksi penutupan jalan,” Kata  Farlan pada lingkarkonsumen.com.

Lebih lanjut Farlan mengatakan, gorong-gorong yang berada di lintasan jalan Pertamina, keberadaanya sudah tidak layak, sehingga saluran  air yang dipenuhi oleh tumpukan sampah airnya tidak mengalir dengan lancar dan hal itu mengakibatkan terjadinya genangan air,” Coba kalau gorong-gorong air berfungsi mungkin tidak akan terjadi banjir. Dan genagan  air saluran sekarang sudah naik ke daratan halaman rumah warga,”tuturnya.

Hasil pantaun di lapangan, beberapa kendaraan tangki milik Pertamina yang diduga hendak memasuki area proyek BBS, sempat dihalau oleh warga. Namun, setelah aksi warga menutup akses jalan, kemudian terlihat pihak  BBS menurunkan satu unit alat berat berupa beco dan melakukan perbaikan gorong-gorong yang kedapatan rusak. Dan keteganganpun yang sempat terjadi setalah ada perhatian dari Pertamina akhirnya mereda.
By : Endang Syaripudin

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.